KAYU INDAH - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun anggaran 2025 merupakan kegiatan untuk menentukan anggaran dan kegiatan pada tahun berikutnya, terlebih dahulu dilaksanakan di tingkat kampung untuk itu telah dilaksanakan di Kampung Kayu Indah, Kamis (25/1).
Turut hadir Sekretaris Camat Batu Putih, Kasi Pemberdayaan Kecamatan Batu Putih, Babinsa, Ketua RT, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Perwakilan Paud Tunas Bangsa, LPM, Kepala Sekolah SDN 001 Kayu Indah,Kader PKK dan Kader Posyandu. Tujuan musrenbang tentunya agar aspirasi dan kebutuhan masyarakat dapat terakomodasi ke dalam proses perencanaan untuk tahun berikutnya yang dilakukan pemerintah.
Sejumlah pengajuan disampaikan kepada Pemerintah Kampung seperti pengajuan perbaikan siring dan jalan RT 1 hingga RT 6, Penambahan rumah dinas SDN 001 Kayu Indah, jalan usaha tani di RT 6, Semenisasi halaman Puskesmas Pembantu dan pembangunan pagar gereja serta berbagai usulan lainnya.